Kita dapat berbagi file apapun di facebook dengan FileFly. Filefly merupakan aplikasi pihak ke tiga yang hanya bisa di gunakan melalui facebook, dan berupa file sharing layaknya tempat penyimpanan file gratis di internet seperti 4shared atau ziddu. Dengan menggunakan fitur dari filefly ini kita dapat mengundang teman-teman untuk mendownload file yang telah kita upload sebelumnya ke filefly.
Adapun langkah-langkah melakukannya sebagai berikut:
- Login terlebih dahulu ke dalam account Facebook anda.
- Setelah masuk ke dalam beranda account facebook, arahkan URL browser anda ke https://apps.facebook.com/filefly/. Jika tampil halaman This Connection is Untrusted, jangan panik. Karena itu halaman keamanan untuk HTTPS. Klik tanda I Understand the Risks > Add Exceptions.
- Selanjutnya akan keluar jendela Add Security Exceptions, klik menu Confirm Security Exceptions.
- Kemudian akan keluar lagi jendela Confirm, klik Resend.
- Setelah itu maka Browser akan me-refresh otomatis, tunggulah beberapa saat hingga akan nampak tampilan seperti gambar di bawah ini.
- Klik tombol USE FILEFLY untuk mulai menjalankan aplikasinya.
- Jika ada permintaan untuk menyetujui halaman aplikasi ini, pilih ALLOW untuk menyetujuinya.
- Klik New Folder untuk memulai upload ke dalam folder baru.
- setelah itu Klik Add Files untuk meng-upload file, pilih file kemudian proses upload akan berlangsung.
- Jika sudah selesai, klik Share With Your Friends untuk berbagi dengan teman kamu.
Kekurangan dari trik ini adalah kita tidak bisa membagikannya ke semua teman dalam satu waktu. Tetapi secara keseluruhan, cara ini layak untuk di coba sebagai alternatif file sharing yang cukup merepotkan akan menu registrasinya yang panjang.
0 komentar:
Posting Komentar